Jumat, 12 April 2013

Penghapusan Google Play Store aplikasi sebanyak 60 Ribu


Baru baru ini Google sedang melakukan pembersihan di toko aplikasi Androidnya, yang biasa di kenal Google Play Store. Terhitung sejak Februari 2013 lalu, sekitar 60 ribu aplikasi telah 'dihapus' dari Play Store.
Aplikasi yang terkait di antaranya MP3 atau ringtone,itu adalah kategori yang paling banyak dihapus Google.
Langkah tersebut merupakan pembersihan terbesar atas katalog aplikasi yang ada di Play Store tersebut dan hingga saat ini.

Namun aplikasi yang dihapus dari Play Store itu tidak semuanya dihapus oleh Google. Sebagian ada pula yang ditarik oleh pengembangnya sendiri, seperti yang dilakukan oleh pengembang aplikasi yang di-bundle untuk operator Sprint di Amerika Serikat.
Mekanisme yang diterapkan Google di Play Store berbeda dengan toko aplikasi milik pesaingnya, Apple App Store. Pengembang yang terdaftar di Play Store bisa secara langsung menjual aplikasi yang dibuatnya.
Filter otomatis yang dipasang Google jadi pengaman dari aplikasi yang dimasukkan ke Play Store. Bila ada program terinfeksi malware yang lolos akan langsung ditindak Google ketika ada laporan.
Sedangkan Apple menggunakan mekanisme pemeriksaan terlebih dahulu pada setiap aplikasi yang akan masuk ke App Store sebelum aplikasi tersebut ditampilkan untuk umum.
Toko aplikasi milik Apple dan Google saat ini menjadi penyedia aplikasi mobile dengan jumlah katalog terbesar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar